JEMBER - Bertempat di Aula Universitas Islam Negeri (UIN) KH Ahmad Siddiq (KHAS) Jember pada Senin 21/02/2022 dilaksanakan acara wisuda mahasiswa perguruan tinggi tersebut.
Hadir diantaranya Wakil Bupati Jember MB Firjaun Barlaman, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, Wakapolres Jember Kompol Kadek Mahardika mewakili Kapolres Jember, Rektor UIN KHAS Prof Dr Babun Suharto, serta segenap staf Rektorat dan Dosen.
Usai kegiatan tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, saat diwawancarai menyampaikan, bahwa pada kesempatan ini saya mengucapkan selamat kepada wisudawan yang telah menyandang gelar kesarjanaannya masing-masing.
Dengan diwisudanya sejmlah mahasiswa tadi, tentunya akan menambah kualitas sumberdaya manusia diberbagai wilayah dimana mahasiswa itu berasal dan akan mengabdikan diri kepada masyarakat.
Baca juga:
Wahana Bebek Air Disiapkan Ada Disariland
|
Semoga gelar akademis yang disandang mampu mematangkan diri mereka dalam mengabdikan diri mendukung pembangunan disekitarnya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, bangsa dan negara. Pungkas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)